Friday, July 23, 2010

“Sekedar” Pengurus BEM atau “Benar benar “Pengurus BEM.??

“Sekedar” Pengurus BEM atau “Benar benar “Pengurus BEM.??

Jawabannya adalah apa dan bagaimana kontribusi,loyalitas, komitmen dan tanggung Jawab kita terhadap BEM
Hanya orang yang BENAR –BENAR CERDAS yang memahami bahwa manusia yang bermanfaat, tidak hanya memberikan manfaatnya untuk dirinya sendiri tapi juga bermanfaat untuk orang lain/umat
Lari atau menyerah dari tanggung jawab menjadi “AIB” bagi orang yang memiliki harga diri dan berakal sehat.
2 (dua) SKILL
a. Hard skill : skill yang berhubungan dengan otak
b. Soft skill :skill yang berhubungan dengan hati
 Disinilah esensi terbesar perbedaan terlihat
“SEKEDAR ANGGOTA BEM atau BENAR BENAR PENGURUS BEM”
Banyak orang yang memilih menjadi pengurus BEM tapi hanya sedikit sekali yang memilih menjadi pengurus BEM dan memberikan kontribusinya dengan hatinya.




SUPPORT “atau KOMITMEN”


1.Budi :” ayoo broo, ikut kita aksi galang dan hari ini..”
Zozo : “ehmm… saya bantu doa aja ya bro..”
2.Tarom : “kawan.. hari ini kita kumpul dikampus untuk membicarakan masalah akreditasi FKIP”
Ayhez: ‘maaf rom, saya ga’ bisa,,tp saya selalu support dari belakang”
“KETIKA MASALAH MENGUJI..DISINILAH TERLIHAT SIAPA YANG BENAR BENAR KOMITMEN DAN SAPA YANG HANYA SEKEDAR MEMBERI SUPPORT/DUKUNGAN”
“KOMITMEN DIMULAI DARI SENDIRI ,, DENGAN KESADARAN SENDIRI “BAHWA SAYA MEMANG BENAR KOMITMEN’’…..SEBAB TANPA ITU (SEKEDAR PENGARUH DARI LUAR) ITU BUKANLAH KOMITMEN TAPI HANYA JANJI JANJI MANIS BELAKA.”
*ORANG YANG BENAR BENAR KOMITMEN BUKANLAH ORANG YANG MENGATAKAN “ sabar nanti semua akan ada waktunya..ATAU saya Cuma bisa mendoakan mu selalu”
Tapi ORANG YANG BENAR BENAR KOMITMEN mengejar dan memanfaatkan waktu untuk membantu dengan tindakan (action) disertai doa yang tidak perlu dikoar-koarkan dihadapan orang lain.!!
TARGET SEBAGAI PENGURUS BEM

Target Personal ( untuk diri pribadi)
“saya harus mendapatkan ilmu dan pengalaman sebanyak banyaknya selama saya menjadi pengurus BEM”
Ex : - Ilmu/pengalaman membuat, mengurus dan menjalankan proposal,memanage team dan Pogja
-Cara memimpin rapat, menyampaikan aspirasi secara “intelek”, ilmu debat dll
-cara /pengalaman menjadi panitia yang baik dan bertanggung jawab
-Pengalaman menjadi lebih bijak ketika usul/pendapat saya diterima ataupun ditolak
-dll
“SEBELUM SAYA MENDAPATKAN ILMU TRSEBUT RUGI BESAR BILA SAYA MENINGGALKAN BEM”
TARGET UNTUK ORGANISASI (BEM)
-Insya ALLAH dengan adanya saya di BEM POGJA dan visi MISI Bem bisa dijalankan dengan baik

SI jago RETORIKA Vs Si Diam EMAS

-Bila saya Jago Retorika : seharusnya saya juga jago mewujudkan kata’’ indah saya dalam wujud (kinerja), akan memalukan bila saya hanya menjadi konseptor handal tanpa bukti kerja yang real.
- Bila saya bukan orang yang jago retorika (diam emas) ; maka saya akan membuktikan bahwa kinerja saya lebih baik daripada dia/ mereka yang jago beretorika. Saya tidak banyak bicara tapi banyak bekerja. Saya tidak jual konsep belaka tapi memberi bukti kerja yang nyata
* mana yang dipilih ; hidup dalam konsep belaka atau hidup dalam kenyataan??”*
KEJUJURAN = KATA KATA SESUAI REALITA
INTEGRITAS= REALITA SESUAI KATA KATA
*bila kita meniup bara maka apinya akan membesar… tapi bila kita meludah maka baranya akan padam.. kedua duanya keluar dari mulut kita..maka berhati hatilAH DENGAN APA YANG KITA KELUARKAN DARI MULUT kita,, kalimat yang membakar masalah atau justru memadamkan..
* Masalah besar dikecilkan, Masalah kecil di hilangkan*
“semoga Allah tidak membiarkan kita diremukkan oleh hal hal remeh..amin”
SAYA CUMA ANGGOTA BUKAN MENTERI BUKAN PRESIDEN

Leman : “ahh saya kn Cuma anggota, lha wong mentrinya saja malas..”
DAnii : “ehm..saya kan menteri, cukup memberi persetujuan saja,biar anak buah yang mengerjakan,,itung2 supaya mereka belajar..”
* SEMUA ORANG DIDUNIA INI MEMILIKI PERAN PENTING, JANGAN MELIHAT DARI APA & SIAPA..
FILM SEHEBAT TITANIC PUN MEMBUTUHKAN FIGURAN, BISAKAH DINIKMATI MENONTON FILM JIKA YANG NONGOL HANYA AKTOR /AKTRIS BINTANG UTAMANYA SAJA”
Puji ; “ahh saya tidak sanggup menjadi menteri..terlalu berat”
Marisa : “hahh,,menjadi anggota BEM susah membagi waktu”

*JIKA KITA SLALU MEMBATASI DIRI KITA, MAKA HANYA KETERBATASAN ITU YANG AKAN KITA DAPATKAN. AMBIL TANTANGAN BARU DENGAN PENUH PERHITUNGAN DAN TANGGUNG JAWAB, MAKA ILMU DAN PENGALAMAN BARU YANG AKAN KITA DAPATKAN.”*
*JIKA KITA BUKAN ORANG BESAR DAN TIDAK BISA MELAKUKAN PERBUATAN YANG BESAR.MAKA LAKUKANLAH PERBUATAN KECIL DENGAN BESAR*
PERBEDAAN ITU….
Novian :”wahh di BEM banyak yang beda pendapat dengan saya”
yanti ; ‘knp saya selalu salah dan Pendapat saya tidak pernah didengar”
melly : “aduwhh di BEM ada musuh saya, orang yang saya benci, atau orang yang membenci saya”
*BENAR /SALAH ? SLALU ADA ALASAN UNTUK PEMBENARAN (ITULAH WATAK KITA MANUSIA)
*SULIT MENCOBA MEMAHAMI ORANG LAIN JIKA KITA TIDAK MAU BERUSAHA MENEMPATKAN DIRI PADA POSISI MEREKA
*KADANG PERSEPSI ORANG LAIN TIDAK SESUAI DENGAN KEINGINAN KITA “ MAKA BEGITU PULA SEBALIKNYA”
*Benarkah kita berada dlm pemikiran yang “MEMANG BENAR’ bukan pemikiran yang “HANYA KITA ANGGAP BENAR’ ? banyak yang kita sadari,tapi tidak sedikit juga yang tidak kita sadari’
*orang akan sangat cepat menilai seserius apa komitmen kita*
Kulit Padi bisa menjadi rontok dan berubah menjadi beras karena rela bergesekan satu sama lain..
Begitu pula kita manusia diciptakan berbeda fikiran dengan ego masing masing, kita saling diuji saling bergesekan 1 sama lain untuk merontokkan ego kita masing masing’’
*MASALAH YANG PALING SERING MEMBUAT KITA STRESS ADALAH MENGENDALIKAN WAKTU, KITA LAH ANG SEHARUSNYA MENGENDALIKAN WAKTU KITA,BUKAN JUSTRU DIKENDALIKAN WAKTU..
ORANG YANG MENGGUNAKAN WAKTUNYA DENGAN BAIK SERING KALI MENGALAHKAN ORANG YANG MEMILIKI KEMAMPUAN BAIK”
*Semakin sibuk kita maka akan semakin pandai kita mengatur waktu (ket : mengutip dari kata kata mas Ikhin)
*Tidak ada kata lelah bagi seorang Mujahid ( ket : mengutip kata kata mba Vha Ashary)
* Jangan pernah menyesali kekurangan, tetaplah bersyukurlah agar menemukan kebahagian dibalik kekurangan (ket: mengutip kata kata Skak Mat)
* Jangan sampai yang sudah baik menjadi pecah (ket: mengutip kata kata Kal EL
“PERCAYALAH BAHWA ALLAH MAHA ADIL, MEMBERIKAN KITA KELEBIHAN DAN KEKURANGAN (menurut manusia) AGAR BISA SALING MELENGKAPI DAN MEMPERBAIKI DALAM KEBAIKAN”


*membangun benteng yang kokoh berarti harus rela mengikis karang agar bisa dibentuk dimensi 4, begitu pula BEM bila karang KEEGOISAN,KEAKUAN,KESENIORAN,KE SOK PINTARAN bisa dikikis,,Insya Allah terbangunlah kekokohan
*JIKA HANYA 1 ORANG YANG TIDAK SUKA DENGAN KITA, MUNGKIN ITU MASALAH PRIBADINYA..
TAPI…
JIKA HAMPIR SEMUA ORANG TIDAK SUKA DENGAN KITA,, JANGAN2 KITALAH SUMBER MASALAHNYA*
“SAYA PRESIDEN, WAPRES, SEKJEN,MENTERI”
Egi : “aduwhh lelah saya jadi menteri anak buah saya ga ada yang becus”
Fani :“ kok Cuma wapresnya yang sering datang, , presidennya malah jarang hadir
Sekjen apa..????
*PEMIMPIN MEMBERIKAN TAULADAN, APA YANG DILAKUKAN PEMIMPIN SELALU DISOROT, MAKA BERHATI HATILAH DALAM BERTINDAK, BANYAK MATA YANG MENGAWASI ANDA BAIK KEBAIKAN ATAUPUN KESALAHAN ANDA*
*PEMIMPIN YANG BAIK MENGHARGAI HAK- HAK BAWAHANNYA DAN MENYADARI BAHWA SEBUAH KEBERHASILAN BESAR SERING KALI DIDAPAT DARI IDE IDE ORANG KECIL*
DIA SENIOR, SAYA JUNIOR

Indra : “ehmm.. coba gimana pendapat mba nova,,kan sudah 2 kali jadi pengurus BEM?”
Dani: “ehm..coba sandi gimana pendapatnya..ayo suara baru..suara baru..”

*YANG TERPENTING BUKANLAH SUDAH BERAPA LAMA ANDA DI BEM..TAPI.. APA YANG SUDAH KITA LAKUKAN SELAMA DIBEM*


*MATAHARI DAN BULAN ADALAH SAMA SAMA PENERANG UNTUK BUMI.. TAPI MANUSIALAH YANG BISA MEMBEDAKAN MANA YANG LEBIH BESAR SINAR*
*Kualitas atau Kuantitas?? Hanya bisa dijawab oleh orang yang memiliki kuantitas akal yang berkualitas*


KALAH OLEH MASALAH “LOSER”
• Alkisah Seekor keledai milik petani tua terperosok kedalam sumur kering yang dalam.. si petani tua sudah kehabisan akal untuk menolong keledainya. Akhirnya sipetani berfikir “sumur ini sudah kering, dan keledai ini juga sudah tua..ya sudah sebaiknya ditimbun saja “ Lalu sipetani mulai menyekop tanah untuk menimbun sumur sekaligus mengubur keledainya,, ternyata keledai itu mengoncangkan setiap tanah yang ditimpakan ketubuhnya hingga semakin meninggi dan akhirnya keledai itu bisa meloncat dan terbebas dari sumur.
*BEGITU PULA HENDAKNYA KITA MANUSIA,,GONCANGKANLAH SETIAP TANAH DAN KOTORAN MASALAH AGAR KELUAR DARI SUMUR MASALAH KITA, KARENA SETIAP MASALAH ADALAH PIJAKAN UNTUK MELANGKAH, BILA KITA HANYA BERDIAM DAN MERATAP, MASALH ITU SEMAKIN MENINGGI DAN MENGUBUR KITA DALAM KEMATIAN..!!
*SESUNGGUHNYA DALAM KESULITAN TERDAPAT KEMUDAHAN..INSYA ALLAH
CARA KITA ”MELIHAT” MASALAH MERUPAKAN MASALAH ITU SENDIRI PIL PAHIT ATAU JUSTRU PELAJARAN YANG AKAN MENGUBAH HIDUP MENJADI LEBIH MANIS.??
*KITA MEMANG BEBAS UNTUK MEMILIH TINDAKAN Tapi..KITA TIDAK BISA BEBAS UNTUK MEMILIH KONSEKWENSI DARI TINDAKAN ITU.” SEPERTI MENGANGKAT UJUNG TONGKAT MAKA OTOMATIS PULA KITA MENGANGKAT UJUNG TONGKAT YANG LAIN”*
DI BEM CUMA BUANG WAKTU..MENDING KERJA.!!
Udin : “ga’ ada gunanya ikut BEM, bikin capek mending kerja aja ngumpul duit..”
Upin : “ mau maunya jadi anggota BEM sok sibuk, mank ada gajinya..??”
*Bila suatu pekerjaan dianggap ibadah, Insya Allah ganjaran atau upah bukan fikiran utama*

= ketika semuanya diukur dengan materi (uang) apakah kita shalat, puasa, dll untuk diberi uang.?? Maka minta tolonglah pada uangmu bila kelak nafasmu diujung sekaratul maut

= Pernahkah kamu mendengar ilmu bisa jatuh dihantam krisis moneter??
Justru nilai jual ilmu semakin mahal ketika krisis menghantam..

“ DI BEM adalah langkah awal seorang mahasiswa yang tidak hanya mengejar prestasi akademik, tetapi belajar bermanfaat untuk umat, dan berguna untuk bangsa..”

MEMANDANG SEBUAH MASALAH DAN ORANG YANG BERSALAH
“Orang yang baik bukanlah orang yang tidak pernah melalukan kesalah, tapi orang yang baik ialah orang yang mengakui kesalahan dan memperbaikinya..”
*Memaafkan memang berat, tapi perbuatan mulia, dan hanya bisa dilakukan oleh orang orang yang berjiwa mulia
*Adakah pedang yang tidak bisa tumpul..?
Adakah orang alim yang tidak pernah bersalah..?
“NOBODY PERFECT”
Kesempurnaan Hanya Milik Allah
Kita manusia hanya berusaha untuk melakukan sesuatu agar dapat hasil “hampir” sempurna
Hilangkan suudzon (buruk sangka) bahwa seorang yang bersalah tidak bisa berubah menjadi baik atau hanya berusaha berubah menjadi baik agar disebut baik, Karena Allah memberikan Rahmat dan petunjuknya kepada siapa yang dikehendakiNYA..Dan Allah mengetahui apa yang tersembunyi,,!!
Kadang dianggap CERDAS membuat kita menjadi BODOH untuk mengendalikan KECERDASAN kita
TERHADAP KESALAHAN :FAHAMI , AKUI, PERBAIKI
TETAP INGAT PRIORITAS
*Jangan korbankan KULIAH….!!*
Bila menjadi Pengurus BEM dijadikan dalih untuk sering membolos dari jam perkuliahan maka 3 kesalahan telah kita lakukan ;
1. Rugi ilmu, Rugi nilai, Rugi sudah bayar mahal SKS
2. Lupa keringat orang tua yang sudah membiayai kuliah kita
3. BEM pun dicap tempat kumpulnya orang2 yang mengorbankan kuliah

*SEKUNDER atau PRIMER… PENTING atau GENTING……PRIORITAS atau TOTALITAS…??
Tempatkanlah semua sesuai porsinya….!!!
Sangat tidak “fair” bila prioritas utama (kuliah) justru terbengkalai”*

“apa yang tidak kita dapatkan diruang kuliah, bisa kita dapatkan di BEM..dan Apa yang tidak kita dapatkan di BEM bisa kita dapatkan diruang kuliah… keduanya adalah tempat kita belajar…”
Point plus dan salut untuk mahasiswa yang dapat 2 ; KULIAH dan MENJADI PENGURUS BEM
“MASIH DAN SELALU ADA MASALAH”
*Kepompong harus rela melewati proses sebagai ulat yang menjijikkan sebelum bisa menjadi Kupu kupu yang indah
*Mangga harus rela dikupas dan diiris untuk bisa dirasa manis
*Besi harus rela dibakar dan ditempa agar bisa menjadi pedang yang tajam dan kuat
BEGITU PULA MANUSIA, SESUNGGAUHNYA MASALAH, UJIAN,DERITA, SEMUANYA UNTUK MENJADIKAN HIDUP KITA LEBIH INDAH, MANIS DAN KUAT..
Lihat dari sudut pandang yang berbeda, Ujian bisa menjadi peluang, Cobaan bisa menjadi Jemabatan, Masalah pun menjadi pelajaran dan semuanya akan menjadikan kita lebih baik bila kita mau bersyukur..
*Hidup terasa Hampa, bila kita yang menghampakannya, mengosongkannya dari rutinitas kebajikan,terjebak dengan meratapi kesalahn dan masalah, terperangkap dalam keluh kesah Sehingga lupa bahwa masih ada Keluarga, Sahabat, dan KarIR yang menanti senyum kita ”
SIKAP PEMENANG SEJATI

1. SELALU SEMANGAT DALAM “CUACA HATI” APAPUN
2.TETAP ADIL SAAT DISETUJUI, DITOLAK,DISUKAI/ DIBENCI
3.MEMBERI MAAF UNTUK KESALAHAN ORANG LAIN “MENGAGUNGKAN SIFAT ALLAH YANG MAHA PEMAAF” & MEMBANTU MEMPERBAIKINYA
4.MEMBERI MAAF WALAU TIDAK DIMAAFKAN/DIBALAS DENGAN KEBENCIAN
5.MENGHAPUS SUUDZON(BURUK SANGKA) DAN POSITIVE THINGKING
“ALLAH MAHA MENGETAHUI APA YANG NAMPAK DAN APA YANG TERSEMBUNYI”
6.SENANG, SANTAI, dan BERFIKIR bukan BERFIKIR UNTUK SENANG DAN SANTAI..!!
7.IKHTIAR YANG TAK MENGENAL PUTUS ASA, DISERTAI DOA KEMUDIAN TAWAKKAL KEPADA ALLAH HAKIM YANG MAHA ADIL.
8. SELALU BERSYUKUR




“ Ayhez Syamsuri Wahyu”

0 comments: